Geografi Surabaya

Written By Unknown on Monday, April 22, 2013 | 6:24 AM


Surabaya adalah ibu kota Propinsi Jawa Timur yang dikenal sebagai Kota Pahlawan

Letak:07 derajat 9 menit 07 derajat 21 menit LS (Lintang Selatan) dan 112 derajat 36 menit - 112 derajat 54 menit BT (Bujur Timur)
Ketinggian:3 - 6 meter di atas permukaan air laut (dataran rendah), kecuali di bagian selatan terdapat dua bukit landai di daerah Lidah & Gayungan dengan ketinggian 25-50 meter di atas permukaan air laut
Batas Wilayah:
Sebelah Utara:Selat Madura
Sebelah Timur:Selat Madura
Sebelah Selatan:Kabupaten Sidoarjo
Sebelah Barat:Kabupaten Gresik
Luas Wilayah:33.306,30 Ha
Jumlah Kecamatan:31
Jumlah Desa /Kelurahan:160
Kelembapan Udara:rata-rata minimum 50% dan maksimum 92%
Tekanan Udara:rata-rata minimum 1942,3 Mbs dan maksimum 1012,5 Mbs
Temperatur:rata-rata minimum 23,6 °C dan maksimum 33,8 °C
Musim kemarau:Mei – Oktober
Musim hujan:Nopember – April
Curah Hujan:rata-rata 165,3 mm, curah hujan diatas 200 mm terjadi pada bulan Januari s/d Maret dan Nopember s/d Desember
Kecepatan Angin:rata-rata 6,4 Knot dan maksimum 20,3 Knot
Arah Angin Terbanyak:
Januari:Barat
Februari:Barat-Barat Laut
Maret:Barat-Barat Laut
April:Barat-Barat Laut
Mei:Timur
Juni:Timur
Juli:Timur
Agustus:Timur
September:Timur
Oktober:Timur
Nopember:Timur-Barat
Desember:Barat-Barat Laut
Penguapan Panci Terbuka:rata-rata 143,2
Struktur Tanah:terdiri atas tanah aluvial, hasil endapan sungai dan pantai, di bagian barat terdapat perbukitan yang mengandung kapur tinggi
Topografi:80% dataran rendah, ketinggian 3-6 m, kemiringan < 3 %
20% perbukitan dengan gelombang rendah, ketinggian < 30 m dan kemiringan 5-15%
6:24 AM | 1 comments | Read More

Sejarah Kota Surabaya


Surabaya Kota Lama
Cerita Sejarah Kota Surabaya kental dengan nilai kepahlawanan. Sejak awal berdirinya, kota ini memiliki sejarah panjang yang terkait dengan nilai-nilai heroisme. Istilah Surabaya terdiri dari kata sura (berani) dan baya (bahaya), yang kemudian secara harfiah diartikan sebagai berani menghadapi bahaya yang datang. Nilai kepahlawanan tersebut salah satunya mewujud dalam peristiwa pertempuran antara Raden Wijaya dan Pasukan Mongol pimpinan Kubilai Khan di tahun 1293. Begitu bersejarahnya pertempuran tersebut hingga tanggalnya diabadikan menjadi tanggal berdirinya Kota Surabaya hingga saat ini, yaitu 31 Mei. 
Jl. Kembang Jepun
Heroisme masyarakat Surabaya paling tergambar dalam pertempuran 10 Nopember 1945. Arek-arek Suroboyo, sebutan untuk orang Surabaya, dengan berbekal bambu runcing berani melawan pasukan sekutu yang memiliki persenjataan canggih. Puluhan ribu warga meninggal membela tanah air. Peristiwa heroik ini kemudian diabadikan sebagai peringatan Hari Pahlawan. Sehingga membuat Surabaya dilabeli sebagai Kota Pahlawan.

Sejarah Surabaya juga berkaitan dengan aktivitas perdagangan. Secara geografis Surabaya memang diciptakan sebagai kota dagang dan pelabuhan. Surabaya merupakan pelabuhan gerbang utama Kerajaan Majapahit. Letaknya yang dipesisir utara Pulau Jawa membuatnya berkembang menjadi sebuah pelabuhan penting di zaman Majapahit pada abad ke - 14.

Berlanjut pada masa kolonial, letak geografisnya yang sangat strategis membuat pemerintah Kolonial Belanda pada abad ke - 19, memposisikannya sebagai pelabuhan utama yang berperan sebagai collecting centers dari rangkaian terakhir kegiatan pengumpulan hasil produksi perkebunan di ujung Timur Pulau Jawa, yang ada di daerah pedalaman untuk diekspor ke Eropa.
6:22 AM | 0 comments | Read More

Kampung Unggulan surabaya


Program kampung unggulan merupakan program yang diupayakan oleh pemerintah kota surabaya untuk mengelola sepuluh kampung yang akan dijadikan sentra industri kecil dan menengah (IKM)

Program yang dijalankan sejak tahun 2010 ini telah memberdayakan sepuluh kampung unggulan yang memiliki karakteristik berbeda beda. Karakteristik tersebut meliputi produk yang dibuat, habit, dan latar belakang pendidikan yang berbeda.

Sepuluh kampung tersebut antara lain :
•    Kampung tas di gadukan – morokrembangan, kecamatan krembangan
•    Kampung bordir di kedung baru, kecamatan rungkut
•    Kampung kue basah di penjaringan sari, kecamatan rungkut
•    Kampung jahit di pucangan – kertajaya, kecamatan gubeng
•    Kampung kerupuk di gunung anyar tambak, gunung anyar
•    Kampung sepatu di tambak osowilangon, kecamatan benowo
•    Kampung tempe di tenggilis, kecamatan tenggilis mejoyo
•    Kampung handycraft di wonorejo, kecamtan tegal sari
•    Kampung keripik tempe di sukomanunggal, kecamatan sukomanunggal
•    Kampung paving di pakal, kecamatan pakal

Untuk mensukseskan program kampung unggulan, setiap kampung dibekali berbagai fasilitas dari :
•    Tenaga pendamping di masing masing unggulan. Tenaga pendamping berperan sebagai fasilitator, motivator, serta penghubung antara IKM kampung unggulan dengan disperindag
•    Studi banding/magang di sentara industri kecil dan menengah (IKM) yang sdah mju untuk meningkatkan skill IKM kampung unggulan.
•    Alat alat untuk membantu proses produksi
•    Mengikut sertakan kampung unggulan pada pameran pameran dagang, baik yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun pihak swasta.

Kegiatan seperti ini merupakan sarana bagi IKM kampung unggulan untuk melakukan promosi. Pemerintah kota tak hanya membekali kampung unggulan dengan fasilitas, tetapi juga melakukan evaluasi secara rutin, follow up, serta memberikan target-target pencapaian bagi masing masing. dengan begitu, masyarakat kampung unggulan akan terus berbenah, berkembang, dan terus meningkatkan kualitas.

Pemerintah kota membuka akses promosi pada pelaku IKM. Penjualan produk kampung unggulan saat ini pun merambah ke mall dan pusat pusat perbelanjaan saperti ITC Mega Grosir, Pusat Grosir Surabaya (PGS), Jembatan Merah Plaza (JMP), Tunjungan Plaza, Royal Plaza dan City of Tomorrow (CITO).

Terakhir, pemerintah pun terus berupaya untuk mendampingi, mensosialisasi dan memberikan layanan gratis dalam proses pengurusan legalitas usaha. Pelayanan pengurusan legalitas usaha saat ini sudah tersedia di Royal Plaza, ITC Mega Grosir serta di kantor Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Surabaya.
6:21 AM | 1 comments | Read More

Perindustrian surabaya


Sebagai kota besar, Surabaya telah memposisikan diri sebagai pusat konsentrasi industri. Surabaya berpotensi, baik secara langsung, sebagai pusat pengembangan Indonesia Bagian Timur di masa mendatang.

Kehadiran berbagai industri yang meliputi industri logam dasar, kimia dasar, tekstil, industri makanan dan minuman, serta argo based industri lainnya, yaitu industri yang mengolah hasil-hasil pertanian dalam arti luas, seperti halnya dari subsektor perikanan, peternakan, sayur-mayur, buah-buahan dan lainnya.

Sedangkan jenis industri yang mencakup nilai investasi megaproyek lebih tertuju pada bisnis/kegiatan pelayanan umum/masyarakat yang meliputi jalan tol, jembatan Suramadu, dll. 
Jalan Toll

Seiring dengan perkembangan kota, Surabaya memang berusaha mengindari tumbuhnya industri besar yang memiliki potensi polusi. Arah Surabaya difokuskan sebagai kota jasa dan perdagangan, dan bukan kota industri. Wilayah industri untuk selanjutnya digantikan sebagai tempat pergudangan yang tidak beresiko terhadap polusi. Sekalipun demikian, sejumlah wilayah masih terdapat industri.

Di wilayah selatan Surabaya telah dibangun kawasan industri yang terdapat di Rungkut atau Brebek Industri, SIER (Surabaya Industrial Estate Rungkut PT. Persero). Kawasan ini dengan dinamis terus berdetak menjadi pusat industri terpadu. Sementara Di wilayah utara Surabaya terdapat kawasan industri dan pergudangan Tambak Langon - Kalianak - Margamulyo. Kawasan ini berdekatan dengan pelabuhan Tanjung Perak dan Jalan Tol dan Pusat Grosir (Kembang Jepun dan Pasar Turi).
Kawasan Industri
Ada beberapa industri khas yang dikenal berasal dari Surabaya, diantaranya adalah Rokok Sampoerna, UBM Biskuit, Viva Cosmetics, Industri Emas UBS, dan Bogasari. Untuk melengkapi fasilitas industri dan pergudangan di Surabaya, juga terdapat terminal peti kemas yang juga difungsikan untuk kegiatan ekspor impor. Peti kemas ini terletak di wilayah Perak, dekat dengan pelabuhan bongkar muat di pantai utara Surabaya.  
Selain industri besar, di kota ini juga terdapat beberapa industri kecil, sebut saja Sentra Sepatu & Sandal Benowo. Perajin sepatu dan sandal di kawasan Tambak Osowilangun, di kawasan Barat Surabaya ini sudah ada sejak tahun 1970 dan tetap eksis hingga sekarang. Kini jumlah mereka mencapai 180 orang. Sepatu dan sandal itu dibuat semata berdasar pesanan. Total produksi yang mampu mereka hasilkan bisa mencapai 200-300 kodi per bulan. Terlebih pada bulan-bulan menjelang Puasa atau Lebaran. Daerah penyebaran atau pemasaran produk mereka tidak hanya di Jawa Timur, tetapi sudah merambah hingga ke Pulau Kalimantan.

House Of Sampoerna
6:19 AM | 1 comments | Read More

Pendidikan Surabaya


Pendidikan
Pendidikan adalah salah satu indikator yang dapat digunakan utuk melihat perkembangan kota, termasuk tingkat kecerdasan masyarakat. Di Surabaya, pengembangan kegiatan pendidikan beserta penyediaan fasilitasnya, tidak hanya dilakukan oleh pemerintah, namun juga oleh pihak swasta dan organisasi sosial kemasyarakatan. Catatan sejarah menunjukkan, pendirian sekolah dan penyelenggaraan pendidikan di Surabaya pertama kali dilakukan pada tahun 1818.
Beberapa tahun kemudian, pada tahun 1831, didirikan sekolah dasar negeri di mana untuk sekolah inipun, juga hanya terbatas untuk anak-anak orang Belanda. Sedangkan sekolah swasta, sebuah sekolah teknik yang disebut ambachtschool, dibuka pada tahun 1853. Usaha-usaha memajukan pendidikan khusus bagi anak-anak pribumi baru berkembang pada permulaan tahun 1900-an, dengan dibukanya MULO, HIS, HBS, dan Sekolah Kedokteran, yang kemudian dikenal dengan nama Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga. Perubahan ini terkait dengan berkumandangnya politik etis yang memaksa pihak pemerintah Belanda pada masa itu, untuk juga membuka sekolah-sekolah bagi masyarakat pribumi. Informasi mengenai pertumbuhan dunia pendidikan antara lain dapat dicatat dengan pendirian : 

  • Sekolah Dasar Negeri pada tahun 1831
  • Sekolah Pelayaran pada tahun 1835
  • Sekolah Dasar untuk Pribumi pada tahun 1853
  • Sekolah Pertukangan Swasta pada tahun 1858
  • Sekolah Kedokteran Hewan untuk Pribumi pada tahun 1860
  • Sekolah Pertukangan Negeri pada tahun 1862
  • Sekolah Teknik untuk Pribumi pada tahun 1909
  • Sekolah Teknik Menengah pada tahun 1912
  • Sekolah Kedokteran pada tahun 1923
 
Universitas Negeri Surabaya (UNESA
Sebagai kota pendidikan, Surabaya telah menyediakan sarana dan prasarana pendidikan yang memadai, meliputi tingkat pendidikan dasar, menengah dan pendidikan tinggi. Hampir di semua bidang ilmu pengetahuan dengan tingkat stratum dari akademi dan politeknik, dari S0, S1, S2 hingga S3, dapat ditemukan di lembaga pendidikan di Surabaya. Pengembangan sebagai kota pendidikan bertujuan untuk pengembangan kualitas SDM yang ada. Hingga saat ini, jumlah sekolah yang ada di Surabaya, adalah
  • Kelompok bermain/pra sekolah : 1070 buah
  • SD negeri dan swasta : 969 buah
  • SLTP negeri dan swasta : 342 buah
  • SMU dan SMK negeri dan swasta : 266 buah
  • Perguruan Tinggi negeri dan swasta : 60 buah
Di Surabaya juga telah dibangun sekolah-sekolah unggulan dengan fasilitas yang lengkap serta kurikulum dan metode pengajaran yang membuat para siswa lebih berkembang dengan maksimal dalam menyerap pelajaran yang disampaikan. Salah satu sistem pendidikan yang diterapkan di sekolah-sekolah tersebut adalah full day school, seperti yang diterapkan pada sekolah Ciputra dan sekolah Al Hikmah. Dalam waktu dekat, juga akan didirikan Sekolah Menengah Lanjutan Al-Azhar. Namun kemajuan dan modernisasi yang terjadi di Surabaya tidak membuat hal ini menghapus atau meniadakan lembaga pendidikan informal, seperti pondok pesantren dan madrasah.
Surabaya telah memberikan sumbangsih bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan SDM. Karya-karya ilmu kedokteran dan farmasi yang dihasilkan para ilmuwan Universitas Airlangga telah menambah kasanah pengetahuan di Indonesia. Para cendikiawan dari Institute Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS) juga telah menghasilkan banyak karya di bidang rekayasa teknologi, salah satunya telah berhasil menciptakan model mobil dengan memanfaatkan tenaga matahari. Universitas Negeri Surabaya (dulu IKIP Negeri Surabaya) juga telah berhasil mencetak tenaga guru yang mumpuni yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Sejak tiga tahun terakhir, kebijakan Link and Match dari Department Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, walau masih menghadapi kendala dalam pelaksanaannya, akan memperbesar manfaat pendidikan bagi perkembangan lingkungan sekitarnya.
Pada masa mendatang, Surabaya akan terus menjadi kota pilihan pelajar, khususnya di tingkat perguruan tinggi bagi para mahasiswa di Indonesia. Dunia pendidikan di Surabaya tidak hanya akan menambah kuantitas tetapi juga kualitas angkatan-angkatan tenaga kerja terampil yang sesuai dengan kebutuhan pengembangan kota Surabaya sebagai kota Pendidikan.
Dibawah Ini adalah daftar :
 

University students

6:18 AM | 0 comments | Read More

Kebudayaan Surabaya


Budaya
Surabaya merupakan kota multi etnis yang kaya akan budaya. Beragam etnis bermigrasi ke Surabaya. Sebut saja etnis Melayu, China, India, Arab dan Eropa sementara etnis Nusantara sendiri antara Lain Madura, Sunda, Batak, Kalimantan, Bali, Sulawesi datang dan menetap, hidup bersama serta membaur dengan penduduk asli membentuk pluralisme budaya yang kemudian menjadi ciri khas kota Surabaya.

Inilah yang membedakan kota Surabaya dengan kota-kota di Indonesia. Bahkan ciri khas ini sangat kental mewarnai kehidupan pergaulan sehari-hari. Sikap pergaulan yang sangat egaliter, terbuka, berterus terang, kritik dan mengkritik merupakan sikap hidup yang dapat ditemui sehari-hari. Bahkan kesenian tradisonal dan makanan khasnya mencerminkan pluralisme budaya Surabaya.

Budaya daerah, tradisi dan gaya hidup yang berbeda di setiap daerah merupakan daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk berkunjung. Budaya daerah ini antara lain, kesenian, pakaian adat, upacara adat, gaya hidup, dan kepercayaan.

Budaya Surabaya yang terkenal antara lain Undukan DoroMusik Patroldan Manten Pegon. Salah satu upaya Pemerintah Kota Surabaya untuk melestarikan budaya kota Surabaya adalah dengan pemilihan Cak dan Ning Surabaya, yaitu duta budaya kota Surabaya.

Kesenian

Kehidupan berkesenian Kota Surabaya tumbuh dengan baik. Kesenian tradisional dan modern saling melengkapi membentuk keragaman kesenian Surabaya. Kesenian tradisional tumbuh karena perjalanan sejarah melawan penjajahan zaman dahulu sampai saat ini tetap dilestarikan. Bentuk kesenian tradisional banyak ragamnya. Ada seni tari, seni musik dan seni panggung.

Sudah sangat dikenal kalau Ludruk adalah kesenian rakyat asli Jawa Timur. Kesenian rakyat yang berasal dari Jombang ini, menjadi maskot budaya khas Surabaya, terutama tarian Ngremo – nya. Ludruk sudah ada sejak jaman Jepang sekitar tahun 1942. Dan menjadi sangat populer di Surabaya sejak zaman revolusi. 

Gending Jula-Juli Suroboyo, Tari Remo, Kentrung, Okol, Seni Ujung, Besutan, upacara Loro Pangkon, Tari Lenggang Suroboyo dan Tari Hadrah Jidor.
Sementara kesenian modern juga tumbuh pesat. Sejumlah sanggar tari berkonsentrasi mengembangkan perpaduan seni tradisional dan modern. Namun demikian banyak group tari mengembangkan kreasi modern, misalnya Marlupi Dance, Gito Maran.
 
 
 
Upaya untuk mewujudkan kehidupan berkesenian di Surabaya dikembangkan Dewan Kesenian Surabaya (DKS) maupun perkumpulan-perkumpulan seni teater, seni lukis dan musik. Pameran seni lukis maupun seni teater seringkali diselenggarakan di Gedung Balai Pemuda. Sementara pagelaran seni tari tradisional selalu digelar di Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Budaya. Surabaya Symphony Orchestra (SSO) juga mengambil peran penting dalam menumbuhkan seni musik di Surabay
6:16 AM | 0 comments | Read More

Pusat Grosir Surabaya


Merupakan pusat perbelanjaan dan grosir menengah ke bawah, berlantai empat dengan fasilitas parkir yang luas.

Berlokasi dekat Tugu Pahlawan Surabaya Pusat, tersedia berbagai macam barang keperluan rumah tangga, kain, kelontong, pakaian, alat-alat elektronik, keramik, peralatan pertukangan dan perbengkelan, kerajinan dan sebagainya, yang dapat dibeli baik secara partai maupun eceran.

Disamping itu juga memiliki fasilitas ruang pamer yang cukup luas. PGS merupakan pusat perbelanjaan modern yang memiliki area perdagangan seluas 32.000 m2 dan area parkir seluas 27.000 m2. 

6:13 AM | 0 comments | Read More

Pakuwon Trade Center (PTC) dan Supermal Pakuwon Indah (SPI)


 Supermall Pakuwon Indah dan Pakuwon Trade Center merupakan salah
satu pusat perbelanjaan yang relatif baru di Surabaya. Dan pada satu lokasi
tersebut terdapat dua properti yang berbeda, yaitu Supermall Pakuwon Indah dan
juga Pakuwon Trade Center.

Pakuwon Trade Center (PTC)
Pusat perbelanjaan ini berlokasi Jl. Raya Puncak Indah Lontar 2 Surabaya Barat/Lakarsantri. Hampir sama kondisinya dengan Galaxy Mall, Supermall menunjukan kesan mewah, Pakuwon Trade Center cenderung untuk kalangan menengah keatas. 

Tempatnya yang terlalu luas. Selain pusat perbelanjaan, juga terdapat bioskop 21, Matahari department Store, HP & IT centre, butik, Excelso, Hypermart, J-co, Starbucks, Goota, Dome, Hachi-hachi, Bentoya, furniture, Ace Hardware, salon, Celebriti Fitness, convention hall, multifungsion hall, citywalk, karaoke, arena bermain Time zone, pet shop, Natasha skin, kampus western, sport centre, fast food, etc.

Supermal Pakuwon Indah (SPI)
Sejak pertama kali dilaunchingkan tahun 2003 Supermal Pakuwon Indah (SPI)  berhasil menjadi magnit bagi pertumbuhan Centre Business District (CBD) di kawasan perumahan elit Surabaya Barat. Bangunan tiga lantai di area seluas 90 ribu meter persegi milik PT Pakuwon, Pakuwon Group ini menghadirkan “one stop servicing all maters”. Di sini Anda dapat benar-benar menikmati wisata mal yang nyaman, terlengkap, dan termoderen di Surabaya Barat. Bukan itu saja, Anda pun dapat menggelar berbagai acara mulai dari pameran, kegiatan promosi, gathering, wedding party, bahkan konvensi.

Untuk berbagai aktivitas tersebut, Anda tinggal memilih ruang atau space mana yang sesuai dengan kebutuhan. Seperti Atrium di Lower Ground (LG) seluas 1200 meter persegi bisa dipakai multifungsi untuk pameran, music performance, launching produk, dan sebagainya. Honda pernah memakai area ini untuk “World Asimo Tour”, kemudian Hip-Hip Hura SCTV, bazaar lebaran dan sejumlah acara penarikan undian. Atrium letaknya sangat stratgis sehingga setiap pengunjung dari segala penjuru dipastikan bisa melihat aktivitas di sana. Berdaya listrik 20 ribu watt, pengelola menarifkan harga sewa Rp 20 juta per hari belum termasuk PPN.

Selain itu, di lantai satu ada ball room seluas 2000 meter persegi. Ball room ini sangat pas untuk wedding party, meeting atau gathering perusahaan. Berkapasitas sekitar 2000 orang standing, 1500 orang theater style, dan 750 orang round table, harga sewanya dipatok Rp 35 juta dengan daya listrik 50 ribu watt per hari. Masih di lantai yang sama bersebelahan dengan ball room, terdapat Surabaya Supermal Convention Centre (SSCC) seluas 4217, 46 meter persegi.

Bulan Juni lalu, festival budaya Budhist terbesar di Surabaya diadakan di tempat ini, kemudian gathering perusahaan, konser music, pameran automotif dan sebagainya. Harga sewanya lebih mahal sedikit dengan ball room yaitu sekitar Rp 40 hingga 44 juta per hari, belum termasuk PPN. Di dalamnya dapat disediakan sambungan line telepon, perlengkapan multimedia, dan AC sentral selama kegiatan berlangsung. Untuk event minimal 3 hari, penyelenggara mendapatkan diskon 20 persen, dan 30 persen untuk minimal 5 hari pemakaian. Faslitas internet gratis via WIFI dapat Anda nikmati di area food court.

Bukan itu saja, Anda pun dapat melakukan promo kecil seperti pameran kartu kredit, show mobil atau motor di 14 koridor yang tersebar pada 14 titik berbeda. Harga sewanya pun relatif murah sekitar Rp 1 juta – Rp 2 juta per harinya untuk ukuran koridor 60 – 64 meter persegi.

Tingginya kebutuhan space untuk event ini mendorong pengelola SPI membuka lahan komersial yang cukup potensial yaitu lahan parkir outdoor seluas 5000 meter persegi. Baru April 2008 lalu lahan ini dibuka, sejumlah perusahaan sudah mengantri. Sebut saja Honda untuk lauching Revo-nya, kemudian Hypermart untuk promo kartu belanja. . Untuk sewanya outdoor ini dikenakan Rp 100 juta diluar preparation Rp 50 juta per harinya.

Meski terletak bukan di tengah kota, keberadaan SPI menjadi begitu prestise karena letaknya di area kawasan komersial terbesar di Indonesia, Superblok Pakuwon. Dalam area Superblok Pakuwon seluas 30 hektar ini berdirilah Pakuwon Trade Centre, ruko, hotel berbintang empat, apartemen, dan office park. Selain itu kawasn tersebut dikelilingi sejumlah komplek perumahan elit seperti Villa Bukit Emas, Bukit Darmo Golf, Kota Baru CitraRaya, Graha Family, Adi Istana, dan Pakuwan Indah.

Untuk menuju ke tempat ini, dari pusat kota cukup ditempuh dalam waktu 30 menit. Akan lebih mudah jika melalui tol. Anda cukup turun di pintu tol Darmo, lalu ambil jalan menyusuri perumahan Darmo Sarellite dan Darmo Golf , di situ Anda akan melihat mal ini dari kejauhan. 
6:12 AM | 0 comments | Read More

Royal Plaza



Royal Plaza juga baru didunia Plaza Indonesia, terletak di kawasan Surabaya Selatan, Jl. Raya Ahmad Yani No. 16-18 didekat terminal wonokromo.

Gerai terbesar disini adalah Matahari Department Store, salah satu gerai perbelanjaan terbesar di Jakarta hadir disini, disusul pasar swalayan Hypermart, Ace Hardware. Sebagai layaknya Plaza di Surabaya, tawaran menarik berbagai jenis item misalnya sepatu, accesories, tas, butik, garment, kosmetik, fast food dapat diperoleh di Royal Plaza.

Royal Plaza dilengkapi dengan gedung bioskop sebanyak 3 buah. Tempat bermain anak-anak serta terdiri dari 5 lantai yang masing-masing menyediakan selain department store ialah makanan dan minuman, fashion, perhiasan, acesories, tas, elektronik, kamera dan handphone.
6:11 AM | 0 comments | Read More

Jembatan Merah Plaza


 Plaza yang baru berdiri pada tahun 97an (Sebelum Krisis Moneter), dulunya Plaza ini bekas Terminal Bus dan Mikrolet (Angkutan Kota) Jembatan Merah untuk Jurusan Madura, Lamongan, Bojonegoro, Tuban, Semarang (Arah Pantura). Sampai saat ini terminal tersebut masih dipakai tetapi hanya untuk Mikrolet (Angkutan Kota) dan Bus Kota.

Plaza ini dalam perjalanannya tidak seberapa sukses seperti Plaza lainya karena daerahnya yang masih terkenal kumuh dan rawan sehingga pengunjungnya kebanyakan kalangan menengah dan menengah bawah. Plaza ini lebih di fokuskan sebagai tempat belanja grosir Garment (Dari Kain sampai Pakaian Jadi) kebanyakan pedagangnya orang lama yang membuka cabang (Pedagang dari Pasar Kapasan Surabaya, Pedagang dari Kembang Jepun Surabaya).

Meskipun fokus pada barang Garment tetapi konsepnya tetap sama seperti Plaza-Plaza lainnya yang di dalamnya terdapat Counter makanan siap saji (Mc Donalds, KFC, dll), RAMAYANA, ROBINSON, Counter Jam Tangan (Arloji), Counter Pakaian (Benhill, D&S, dll), Pujasera (tempat makan dari yang lama sampai baru), Tempat bermain anak-anak, dll. Lokasinya 200 meter arah timur (Sebelah Kiri Jalan) dari SPBU Rajawali Surabaya/tepat Sebelah Kiri Jalan dari pertigaan jalan Rajawali-Jembatan Merah-Kembang Jepun.
6:10 AM | 0 comments | Read More

Tunjungan Electronic Center


Tunjungan Electronic Center (TEC) adalah pusat Eletcronic and Information Technology (ELIT) center berlokasi di jalan tunjungan, Surabaya. Jalan Tunjungan  terkenal sebagai komplek perdagangan. TEC dibagi menjadi 2 bangunan yaitu bangunan lama yang bernama Tunjungan Center berdiri pada tahun 1985 dengan luas perdagangan 15,000 m2, sedangkan gedung yang baru diresmikan pada tahun 2007  dengan area perdagangan 21,000 m2.
TEC diperkenalkan pertama sebagai pusat perdaganagan elektronik dan IT center di Surabaya yang menawarkan berbagai macam computers, gadgets, Handphones, perlengkapan Rumah Tangga Elektronik, home theater, produk kesehatan, spare part elektronik dan service centers juga kebutuhan elektronik dan IT lainnya.

  
6:10 AM | 0 comments | Read More

ITC Surabaya Mega Grosir


Pusat belanja grosir terlengkap yang terletak di Jalan Gembong No. 20-30 Surabaya ini menjual semua kebutuhan garment, handphone, komputer, tas, sepatu, aksesoris, emas, boutique fashion, toko elektronik dan lain-lain.

Lokasi berdekatan dengan Pasar Kapasan Surabaya, Pasar Atom Surabaya, dan Pasar Kembang Jepun Surabaya. Lantai paling atas menyediakan khusus untuk makanan(food court). Biasanya ramai pada malam hari. Lahan parkirnya cukup besar dan luas.

6:09 AM | 0 comments | Read More

Plaza Marina



Berada di kawasan elit Margorejo Indah atau tepatnya di Jl. Margorejo Indah 97-99 Surabaya dan dekat dengan apartemen kembar Puncak Marina, plasa yang dulu bernama Fountain Court ini merupakan pusat perbelanjaan yang ekslusif di kawasan Surabaya Selatan.
Plasa ini memiliki stan-stan yang menyediakan kebutuhan pokok sehari-hari, aneka produk fashion dengan model yang sedang tren, salon-salon kecantikan yang menawarkan berbagai layanan perawatan tubuh, toko buku serta departemen store. Selain itu terdapat macam-macam pilihan tempat makan mulai steak house, restoran cepat saji sampai restoran chinesse food semua ada di sini.
Selain restoran, di lantai paling atas plasa ini terdapat FoodGarden pujasera yang menyajikan aneka masakan dengan harga yang terjangkau. Desain interior yang dibuat natural plus tata cahaya yang bagus membuat suasana terasa sejuk dan mewah, ini akan membuat Anda semakin nyaman dan enggan untuk segera meninggalkan tempat ini.
Selain fasilitas yang secara umum sama seperti plasa-plasa lainnya, namun ada satu ciri khas tersendiri yang terdapat disini yaitu adanya fasilitas olah raga yang cukup lengkap. Kolam renang dengan papan luncur berwarna-warni yang berbentuk melingkar-lingkar panjang, arena bowling yang selalu dipenuhi pengunjung, arena billiard dengan berbagai fasilitasnya, snooker center, fitness center & aerobic dengan koleksi alat-alat kebugaran yang modern. Semua pusat olah raga ini bisa Anda kunjungi setiap hari dengan harga yang relatif murah.
Tidak ketinggalan, disini juga terdaat hall multifungsi dengan luas kira-kira 200 m2 yang biasa digunakan untuk ajang pameran atau bisa juga disewa untuk keperluan yang lain.
Fasilitas lainnya seperti ATM beberapa bank terkemuka plus areal parkir yang luas dan aman menjadikan plasa ini sebagai salah satu pusat perbelanjaan yang
6:09 AM | 0 comments | Read More

Surabaya Town Square (SUTOS)


  
Surabaya Town Square atau umumnya dikenal sebagai SUTOS, merupakan mal modern besar di Surabaya, Indonesia.Mall ini terletak tidak jauh dari pusat kota Surabaya, di depan Gelora Stadion Brawijaya. Mall ini merupakan pusat makanan terbesar di Surabaya dan salah satu yang terbesar di Indonesia. Dengan memiliki banyak fasilitas, seperti hotel, bioskop, supermarket, dan panggung besar untuk pertunjukan band setiap malam.
6:08 AM | 0 comments | Read More

City Of Tomorrow (CITO)



 
Gambaran Superblok Masa Depan. Kreasi dari tampilan City of Tomorrow menyiratkan semangat modernitas dan jiwa sebuah arsitektur kontemporer.
Mengemban fungsi sebagai mixed-use building, City of Tomorrow tampil dengan karakter yang unik. Desain setiap massa bangunan diselesaikan secara berbeda, tergantung fungsi yang diembannya. Namun secara keseluruhan, hubungan antar massa hadir sebagai suatu karya arsitektur yang harmonis.
Sebagai hotel dan kondo, massa bangunan ini paling jangkung dan menjulang menghiasi langit Surabaya. Tampilan massa ini sebenarnya cukup sederhana, tidak ada bentuk-bentuk khusus sebagai point of interest, mungkin karena sosoknya yang raksasa itulah sehingga tidak ingin membunuh karakter massa-massa yang lain.
Enam massa yang lain berfungsi sama, yaitu perkantoran, didesain dengan karakter yang berbeda. Yang membedakan diantaranya adalah bentuk massa dan motif garis-garis pembentuk perwajahan bangunannya. Massa perkantoran yang paling ujung mempunyai bentuk paling ekstrem dari massa-massa sebelumnya, yaitu lingkaran elips dengan kulit bangunan dari kaca dipadu alumunim panel. Kedua massa di ujung blok berdiri sendiri, sedangkan lima massa di tengahnya dipangku oleh podium yang berfungsi sebagai pusat perbelanjaan.
6:07 AM | 0 comments | Read More

Tunjungan Plaza


Tidak lengkap rasanya berkunjung ke Surabaya kalau harus melewatkan sebuah pusat perbelanjaan terbesar yang berdiri sangat megah di jantung kota ini. Untuk belanja oleh-oleh atau sekedar jalan-jalan, tempat ini sangat cocok bagi Anda untuk mengisi liburan.
Berada di lokasi strategis, tepat di Jl. Basuki Rahmat 16-18 serta terletak di kawasan hotel berbintang menjadikan plasa ini sebagai daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Plasa ini terdiri dari empat blok yaitu Tunjungan Plasa 1, Tunjungan Plasa 2, Tunjungan Plasa 3 dan Tunjungan Plasa 4 dimana keempat blok tersebut terhubung satu sama lain seolah-olah menjadi satu sehingga terlihat sangat besar dan lapang. Dengan desain koridor berbentuk spiral membuat para pengunjung tertarik untuk terus berjalan di depan etalase hingga tidak terasa akan sampai ke lantai paling atas, walaupun juga disediakan eskalator. Ini menarik sekali.
Di Pusat perbelanjaan ini banyak sekali counter-counter menawarkan produk dan jasa yang ditampilkan dalam suasana yang eksklusif dan nyaman. Terdapat swalayan yang menjual segala kebutuhan rumah tangga, beberapa dept store dengan produk fashionnya, café, restoran, sampai counter otomotif ada di sini.
Setelah puas berbelanja atau berjalan-jalan, di lantai 5 Anda bisa menikmati film-film terbaru yang di putar setiap hari di Cineplex 21 dengan 4 studio bertata suara digital. Atau kongkow-kongkow melepas lelah di pusat jajanan Food Court yang luas dan lapang dengan aneka menu mulai rujak cingur, chinesse food hingga fast food semua ada di sini dengan harga yang terjangkau membuat taman hidangan ini selalu ramai setiap saat. Jika Anda membawa putra-putri, ajaklah bermain-main di pusat mainan anak-anak Funpolis dengan koleksi permainan yang beragam dan modern pasti membuat putra-putri Anda betah untuk menghabiskan waktu di sini.
Di lantai 6 terdapat Convention Hall yang cukup besar, dengan interior yang menawan tempat ini biasanya digunakan untuk ajang pameran seperti campus expo, pameran interior, pameran komputer atau bisa juga disewa untuk resepsi pernikahan.
Tunjungan Plasa bisa dijangkau dari segala arah. Banyak sekali angkutan kota yang melintas di depan pusat perbelanjaan ini. Bagi Anda yang membawa kendaraan pribadi, tersedia areal parkir yang cukup luas dengan sistem pengamanan yang memadai.
6:05 AM | 0 comments | Read More

Akademi Angkatan Laut


Sebagai obyek wisata pendidikan bernuansa bahari, Akademi TNI Angkatan Laut terletak di Pantai Utara Surabaya dan berdiri di atas lahan seluas ± 52 hektar yang biasa kita sebut dengan Kawah Biru Bumimoro. Disinilah tempat penggodokkan dari para pemuda terbaik bangsa ini yang memilih TNI Angkatan Laut sebagai tempat pengabdian mereka kepada nusa dan bangsanya untuk dididik dan digembleng menjadi Perwira TNI Angkatan Laut yang tangguh.

Selain areal komplek AAL dengan segala fasilitas pendukung pendidikan dan latihan yang dimiliki, juga dapat disaksikan berbagai kegiatan Kadet baik yang berkaitan dengan kegiatan rutin kedinasan yang berciri khas TNI Angkatan Laut, maupun kegiatan-kegiatan Kadet lain yang bersifat ekstra kurikuler. 
Pintu gerbang yang megah yang bertuliskan Akademi Angkatan Laut dan Hree Dharma Shanty yang secara umum berarti "malu berbuat cela" akan menyambut kehadiran para wisatawan sejak begitu masuk AAL. Taman Mordofa dengan taman burungnya yang asri untuk dinikmati dan terdapat pula pahatan jangkar pada batu serta Tank PT 76 yang ditengkapi dengan Canon katiber 76 mm dengan berat ± 15 ton, merupakan kendaraan tempur amfibi lapis baja Korps I Marinir.

Patung Kadet yang diabadikan menjadi monumen Hree Dharma Shanty, dengan sikap pandangan lurus ke depan mencerminkan jiwa seorang kesatria pemberani, pantang menyerah dan percaya diri bahwa tidak ada rintangan yang tidak bisa ditembus oleh seorang Kadet Laut.

Di dekat monumen, tepatnya di belakang dapat kita saksikan Monumen Karyono-Risdiyanto yang dibangun untuk menghormati 2 orang Kadet AAL Korps Marinir yang gugur saat melaksanakan latihan yang diwujudkan sebuah kendaraan lapis baja panser amfibi tipe BTR-60 dengan berat total kurang lebih 14 ton. Selanjutnya para wisatawan dapat menyaksikan fasilitas Audio Visual Multy Purpose (AVMP), di sini kita dapat menyaksikan film Sekilas tentang AAL, Sekilas Kehidupan Kadet AAL dan film kegiatan Kadet saat melaksanakan Kartika Jata Krida.

Kemudian di Gedung Komplek Ki Hajar Dewantara, merupakan tempat belajar atau ruang kelas para Kadet, di mana setiap ruangnya dilengkapi dengan OHP dan AC. Di gedung alat peraga Sapudi, terdapat alat instruksi bagi Kadet korps Pelaut, Teknik, Elektronika, Administrasi dan Marinir.

Di Gedung Bawean, terdapat laboratorium-laboratorium dan Simulasi Anjungan Kapal (Moro Bridge Simulator) yang merupakan tempat berlatih bagi para Kadet maupun Perwira Siswa Korps Pelaut sebelum mereka melaksanakan latihan praktek di kapal.
Masih banyak lagi obyek wisata yang menarik terdapat di AAL diantaranya Planetarium dan Museum AAL yang dapat menggugah semangat dan menambah wawasan para generasi muda tentang dunia bahari. Planetarium di Indonesia hanya ada dua, satu di Taman lsmail Marzuki Jakarta dan satu di AAL Surabaya.

 
6:04 AM | 0 comments | Read More

Pelabuhan Kalimas


Pelabuhan tradisional Kalimas sekarang di gunakan sebagai tempat bongkar / muat barang - barang kapal kapal samudra dengan tongkang - tongkang dan perahu perahu.

Surabaya adalah sebuah kota yang selama ratusan tahun dijajah oleh Belanda maka dengan sendirinya bentuk bangunan banyak dipengaruhi oleh gaya Eropa. Di negeri Belanda sendiri banyak memiliki kanal. Lantaran banyak memiliki saluran, tentu saja disana sini banyak dibangun jembatan. Mulai dari jembatan biasa, jembatan gantung hingga ophaalburg atau jembatan angkat. Surabaya juga hampir sama walaupun kanal-kanal di Surabaya tidak sebanyak di Belanda. 





Tempo dulu, kapal-kapal dagang berukuran besar hanya bisa berlaku di selat Madura saja tapi agak mendekati perairan Surabaya. Lantas, untuk membongkar atau memuat barang-barang kargonya digunakanlah tongkang-tongkang atau kapal-kapal sekunar.

Setelah kapal-kapal kecil itu memuat barang ditengah laut, dengan gesitnya kapal-kapal itu menelusuri Kalimas hingga mencapai pelabuhan utama yang pada waktu itu merupakan pelabuhan Kota Surabaya. Dan lokasi tersebut merupakan jantung kota.

Dengan nama Heeresentraat (sekarang berada disekitar jalan Rajawali dan Kembang Jepun) yang merupakan sentral bisnis bongkar muat. Diantara kedua jalan itu, sudah ada jembatan yang membentang diatas Kalimas. Dan jembatan itulah yang disebut Roode Brug atau Jembatan Merah. Kala itu Pelabuhan Tanjung Perak belum ada, sementara pelabuhan lautnya berada di muara Kalimas.

Daerah sepanjang Kalimas terbagi menjadi 2 bagian, yaitu Westerkade Kalimas (sebelah Barat Kalimas) dan Osterkade Kalimas (sebelah Timur Kalimas) atau biasa disebut warga Surabaya daerah kulon kali dan wetan kali. Daerah wetan kali merupakan daerah perdagangan, mulai dari Kembang Jepun, Cantikan, Kapasan, hingga kearah Utara jalan K.H. Mansyur (Pegirian, Nyamplungan dan lain sebagainya). Yang termasuk daerah kulon kali antara lain jalan Gresik, Kalisosok dan disekitar Tanjung Perak Barat.

Disepanjang sungai Kalimas tahun 1925, banyak berdiri pabrik-pabrik yang merupakan sektor industri di kota Surabaya. Hakekatnya cagar budaya sesungguhnya bukan sebuah icon suatu kota. Lebih dari itu adalah artefak yang bernilai tinggi. Kalau kita telusuri kota Surabaya dikelilingi sungai yang menghubungkan sungai kecil dan besar.

Pada masa sekarang diwujudkan sebagai tempat wisata yang perlu dilestarikan dan dikembangkan, untuk mengenang sungai Kalimas sebagai tempat perdagangan dan pelabuhan air, tempat mangkalnya perahu-perahu kecil disepanjang sungai Kalimas serta partisipasi warga dalam menjaga kebersihan disepanjang sungai Kalimas yang didukung Pemerintah Kota Surabaya dengan mengadakan berbagai kegiatan diantaranya 
6:02 AM | 0 comments | Read More

Taman Hiburan Pantai Kenjeran (kenjeran lama)


Lokasinya terletak di bagian Utara Surabaya, bersebelahan dengan Pantai Ria Kenjeran dengan fasilitas parkir yang memadai. Di sini Anda dapat langsung menikmati indahnya air laut dan semilir angin laut. Tempat ini dapat memanjakan para pengunjungnya dengan menyediakan beberapa fasilitas taman untuk bersantai, sambil anda menggelar tikar dibawah pohon yang rindang anda dapat merasakan sejuknya udara pantai dan anda dapat pula menikmati makanan khas Surabaya seperti lontong kupang, sate kerang, dan lainnya. Juga dapat ditemui ikan segar, ikan asin, kerupuk udang dan souvenir- souvenir cantik dari Surabaya hasil industri rumah tangga. Fasilitas bermain anak-anak disediakan juga agar putra-putri anda merasakan liburan yang menyenangkan di sini.
Tak cukup menikmati indahnya laut hanya dari pesisir pantai anda bisa berperahu sehingga dapat menikmati indahnya laut dan pulau madura dari atas perahu atau anda bisa bermain air laut pinggir pantai. Satu lagi fasilitas yang tersedia di Pantai Ria Kenjeran bagi yang memiliki hobi bermain diatas ombak dan bisa berenang anda dapat mencoba olahraga selancar yang cukup menantang ini.

  
5:59 AM | 0 comments | Read More

Pantai Ria Kenjeran


Berada dibagian timur Surabaya, dengan udara pantai yang semakin Anda rasakan begitu Anda berada di kawasan Mulyosari maupun Sutorejo. Pantai Ria Kenjeran ini merupakan pantainya arek-arek Suroboyo dengan beberapa fasilitas yang beraneka ragam mulai dari olah raga hingga cinderamata khas Surabaya.

Apabila Anda ingin menikmati udara pantai dengan berjalan kaki atau berkuda di taman yang telah disediakan oleh Pantai Ria Kenjeran.
Dan juga bermain layang-layang dengan bebas disini karena angin pantai yang mendukung untuk permainan ini. Sehingga akan sangat menyenangkan membawa keluarga untuk berlibur di Pantai Ria Kenjeran ini.
 Pantai Ria Kenjeran juga sering mengadakan acara-acara pada hari-hari tertentu (sabtu/minggu) yang sangat menarik sehingga sayang sekali jika terlewatkan begitu saja. Diantaranya adalah drag race di park-sirkuit, pacuan kuda, pertunjukan barongsay di saat bulan purnama, permainan layang-layang dan sebagainya.
Terdapat juga stand penjualan makanan khas Surabaya (sate kerang, kupang lontong, lontong balap, rujak cingur, ikan bakar, es dawet, dan sebagainya) ataupun souvenir yang kebanyakan berbahan dasar dari laut.
  
Dan bagi yang dari luar Surabaya ataupun yang ingin bermalam, pantai Ria Kenjeran menyediakan penginapan yang mengarah ke pantai agar pengunjung dapat menikmati indahnya matahari terbit dan terbenam.
Pantai Ria Kenjeran dibuka setiap hari selama 24 jam. Pihak pengelola Pantai Ria Kenjeran terkadang memberikan potongan harga tiket pada hari-hari biasa.



5:59 AM | 0 comments | Read More